Manfaat dan Penerapan ERP Untuk Perusahaan Anda




Kebanyakan orang, mungkin juga Anda salah satunya, melihat solusi perencanaan sumber daya perusahaan atau biasa dikenal dengan istilah ERP (Enterprise Resource Planning) hanya diperlukan oleh perusahaan manufaktur besar. Bisnis atau usaha yang memproduksi barang-barang yang nantinya akan dijual di pasaran memerlukan pelacakan informasi dalam jumlah besar secara memadai.

Para pengambil keputusan perlu memantau segala aktivitas untuk memastikan operasional berjalan dengan lancar dan efisien. Selain itu supply chain dan informasi ketersediaan barang perlu dilacak dengan hati-hati untuk memastikan produksi tidak akan terganggu akibat adanya kekurangan komponen manufaktur yang diperlukan. Terakhir, bagian di dalam organisasi yang dapat diperbaiki untuk memaksimalkan pendapatan juga perlu untuk diawasi dengan ketat. Semua ini adalah alasan untuk para perusahaan besar untuk menerapkan solusi perangkat lunak ERP.

Namun, ada cara-cara yang dapat dilakukan oleh organisasi kecil dan menengah untuk bisa mendapatkan keuntungan dari penerapan sistem ERP. Masih sesuatu hal yang tidak biasa bagi perusahaan kecil dan menengah untuk mengintegrasikan platform ERP yang dirancang untuk perusahaan yang lebih besar ke dalam organisasi mereka. Biasanya, apa yang perusahaan-perusahaan ini akan lakukan adalah meminta kepada vendor untuk dibuatkan aplikasi dengan versi yang lebih sederhana dan dapat disesuaikan untuk memenuhi kebutuhan bisnis mereka.
Terlepas dari ukuran perusahaan, berikut adalah penerapan yang harus selalu diikuti selama implementasi ERP:

Hanya instal apa yang dibutuhkan: dengan segudang manfaat yang berasal dari instalasi perangkat lunak ERP, terkadang Anda akan ikut tergoda untuk menginstal komponen-komponen yang sebenernya tidak terlalu diperlukan. Saya sarankan Anda untuk melakukan analisa mendalam mengenai perusahaan terlebih dahulu dan menginstal modul-modul yang dapat membantu Anda untuk memperbaiki area-area yang bermasalah.

Prioritaskan Kegunaan: Setiap ada sistem baru diterapkan, akan membutuhkan waktu bagi mereka yang terlibat setiap harinya untuk terbiasa berada di dalam sistem tersebut. Kembali saya sarankan Anda untuk memilih vendor yang memiliki platform yang dapat memudahkan pengguna untuk bernavigasi. Hal tersebut dapat membuat proses transisi menjadi lebih lancar.

ERP bukan hanya tentang IT: departemen IT di setiap organisasi akan selalu terlibat erat selama pelaksanaan ERP. Namun, karena sistem akan berdampak pada seluruh organisasi, diperlukan bagian lain untuk dilibatkan ke dalam proyek tersebut. Siapa saja di dalam perusahaan yang terlibat dalam pemilihan platform atau seseorang yang akan menggunakan sistem tersebut harus saling bekerja sama untuk memastikan penginstalan berjalan lancar.

Jika Anda belum menerapkan sistem ERP di perusahaan Anda, saat ini adalah saat yang tepat bagi Anda untuk dapat meningkatkan performa sekaligus nilai kompetitif bisnis Anda di tahun 2015 yang akan datang beberapa saat lagi.


Load disqus comments

0 komentar